
PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Senin, 01 Maret 2021, bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Panyabungan, dilaksanakan kegiatan pelepasan mahasiswa PHL IAIN Padangsidimpuan, yang telah selesai mengikuti PHL selama 1 bulan di Pengadilan Agama Panyabungan.
Acara pelepasan diawali dengan kata sambutan oleh Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Hasanuddin, S.Ag, dalam sambutan beliau mengucapkan terimakasih kepada seluruh pegawai Pengadilan Agama Panyabungan yang telah memberikan bimbingan kepada mahasiswa PHL IAIN Padangsidimpuan, tidak lupa beliau berpesan kepada mahasiswa agar mereka dapat mengamalkan ilmu yang telah mereka peroleh selama melaksanakan PHL di Pengadilan Agama Panyabungan.

Selanjutnya kata sambutan dari Dosen Pembimbing IAIN Padangsidimpuan, dalam sambutannya beliau mengucapkan terimakasih kepada Pimpinan Pengadilan Agama Panyabungan dan seluruh Pegawai Pengadilan Agama Panyabungan, atas segala ilmu dan bimbingan yang diberikan kepada mahasiswa PHL, semoga ilmu dan bimbingan tersebut dapat menjadi modal bagi para mahasiswa PHL.
Acara ini diakhir dengan pemberian sertifiat kepada mahasiswa dan foto bersama.

PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Senin , 01 Maret 2021, setelah melaksanakan rutinitas apel pagi pada Pengadilan Agama Panyabungan, Panitera Pengadilan Agama Panyabungan Rivi Hamdani Lubis, S.H.I, didampingi oleh Panmud Gugatan Pengadilan Agama Panyabungan Fatimah, S.H.

Melaksaakan kegiatan briefing monitoring dan evaluasi terhadap Petugas PTSP Pengadilan Agama Panyabungan, dalam briefing beliau menyampaikan bahwa PTSP merupakan garda terdepan Pengadilan Agama Panyabungan yang langsung berhubungan dengan masyarakat, oleh karena itu petugas PTSP harus meningkatkan kinerja petugas, dan memenuhi keperluan masyarakat pencari keadilan dalam hal pelayanan.

PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Senin , 01 Maret 2021, Pengadilan Agama Panyabungan melaksanakan rutinitas Apel Pagi, yang diikuti oleh Pimpinan Pengadilan Agama Panyabungan, Aparatur Pengadilan Agama Panyabungan, PPNPN Pengadilan Agama Panyabungan dan Mahasiswa PHL.

Apel Pagi ini dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Risman Hasan, S.H.I,.M.H, dalam amanatnya, beliau menyampaikan bahwa dalam dua bulan terakhir ini kita harus mengevaluasi kinerja dibagian kepaniteraan dan kesektariatan, selanjutnya setiap Koordinator Area Zona Integritas harus mempersiapkan eviden-eviden yang terbaru, yang harus kita upload datanya di Aplikasi PMPZI Mahkamah Agung RI, dan untuk dibagian PTSP harus menyiapkan rekapitulasi responden, untuk dijadikan sebagai Laporan SKM dan IPK Tahun 2021 Pengadilan Agama Panyabungan.

Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Selasa (23/02/2020), Dalam rangka pelaksanaan Zona Integeritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Pengadilan Agama Panyabungan.
Pengadilan Agama Panyabungan mengadakan pemilihan kembali Role Model dan Agen Perubahan. Pemilihan Role Model dan Agen Perubahan dilaksanakan di Brekout Area PA Panyabungan.

Adapun yang terpilih menjadi Role Model Adalah Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Hasanuddin, S.Ag, untuk Agen Perubahan adalah Hakim PA Panyabungan Abdul Azis Alhamid, S.H.I, kemudian Kasubbag Umum dan Keuangan Masidah, S.Ag,.M.H, dan Pramubakti Rohilah, S.H.
Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Senin (22/02/2020), tepat Pukul 08.00 WIB, bertempat di Halaman Depan Kantor Pengadilan Agama Panyabungan, Pengadilan Agama Panyabungan melaksanakan Apel Pagi yang dihadiri oleh Pimpinan Pengadlan Agama Panyabungan, Aparatur Pengadlan Agama Panyabungan, PPNPN Pengadilan Agama Panyabungan, dan Mahsasiswa PHL.
Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Hasanuddin, S.Ag, berindak sebagai Pembina Apel, dalam Pembinaan nya beliau menyampaikan bahwa kita harus selalu meningkatkan kualitas pelayanan publik dan menyelesaikan tugas-tugas sesuai dengan tufoksi masing-masing Pegawai Pengadilan Agama Panyabungan.