IMG 20200512 111512 min

Sebuah langkah maju kembali dilakukan Badilag, upaya mewujudkan peradilan modern berbasis teknologi informasi terus ditapaki dengan menyelenggara Uji Kepatuan dan Kelayakan Fit & Proper test secara virtual bagi peserta Calon Wakil Ketua kelas IB dan kelas II.

Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Yunadi, S.Ag, dan Hakim Pengadilan Agama Panyabungan Risman Hasan, S.H.I,. M.H terpilih untuk mengikuti Profile Asessment dan Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua MS/PA Kelas IB dan Kelas II berdasarkan Surat Dirjen Badilag Nomor 400/DJA/KP.04.6/2/2020, tanggal 07 Februari 2020.

Test Peserta dibagi menjadi 18 Kelompok dan terjadwal mengikuti wawancara dalam 162 sesi, dengan 9 penguji dalam waktu 4 hari, dari hari Senin tanggal 11 Mei 2020 s.d Kamis tanggal 14 Mei 2020.

IMG 20200513 105611 min

Yunadi, S.Ag selaku KPA Panyabungan tergabung dalam kelompok 2 dalam Test Profile Asessment dan Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua MS/PA Kelas IB, sedangkan Risman Hasan, S.H.I,. M.H berada di kelompok 10 Test Profile Asessment dan Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua MS/PA Kelas II.

Adapun materi ujiannya adalah:

  1. Dirjen Badilag MARI dengan Materi : Visi, Misi dan Kebijakan MARI.
  2. Kepala Badan Pengawasan MARI dengan materi: Managemen Pengawasan Peradilan.
  3. Kepala Badan Litbang Diklat Kumdil MARI dengan Materi : Managemen Pengembangan Kediklatan Tenaga Teknis dan Tenga Non Teknis.
  4. KPTA DKI Jakarta dengan Materi: Hukum Acara Peradilan Agama, Gugatan Sederhana, dan Hukum Acara Jinayah di Aceh.
  5. Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Ditjen Badilag dengan materi : Managemen Pembinaan dan Pengembangan SDM
  6. Sekretaris Ditjen Badilag dengan Materi : Tugas Pokok dan Fungsi Ditjen Badilag.
  7. Direktur Pembinaan Administrasi Ditjen Badilag dengan materi: Kebijakan Administrasi Peradilan.
  8. Panitera Muda Agama MARIdengan Materi : Hukum Keluarga dan Perdata Sosial, meliputi Bidang Perkawinan, Kewarisan, Wakaf, Hibah, Zakat, Sedekah, dan Ekonomi Syariah.
  9. Hakim Yustisal MA dengan materi: Membaca Kitab.

Alhamdulliah peserta yang mengikuti Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua MS/PA Kelas IB dan Kelas II, dari PA Panyabungan, dinyatakan lulus berdasarkan surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor : 1764/DJA/KP.04.6/5/2020, tanggal 15 Mei 2020, perihal "Pengumuman Hasil Profile Assessment dan Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua Mahkamah Syar'iyah/Pengadilan Agama Kelas IB dan Kelas II serta Calon Asisten Hakim Agung Kamar Agama Tahun 2020".

pengawasankpta120520201

PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id

Panyabungan, Jum’at (08/05/2020), Bertempat di Ruang meeting room Pengadilan Agama Panyabungan, Ketua Pengadilan Agama Panyabungan (Yunadi, S. Ag) beserta Hakim, sekretaris , Panitera dan pegawai Pengadilan Agama Panyabungan menghadiri pembinaan dan pengawasan KPTA Medan dengan PA Se-Sumatera Utara.

pengawasankpta120520203

Dalam pembinaan dan pengawasan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan, Dr. H. Abdul Hamid Pulungan, S.H., M.H. menyampaikan meskipun dalam situasi pandemic Covid-19 adalah sebagai berikut:

  1. Rapor penanganan SIPP harus terus ditingkatkan dengan dan tidak bolah di atas 50 peringkat.
  2. Peningkatan Publikasi Putusan 2016, 2017, 2018,dan 2019 harus 100%.
  3. Penilaian kinerja triwulan harus peringkat dibawah 100.
  4. Peningkatan kualitas website Pengadilan Agama dengan melakukan penyempurnaan secara terus menerus dan tidak boleh kuning maupun merah dan rujukan bisa dilihat website PTA Medan.
  5. Berita kegiatan Pengadilan Agama ditampilkan di website dan dikirim ke PTA Medan dan Badilag MARI setiap minggu minimal 2 berita di upload.

Ketua Pengadilan Agama Panyabungan mendukung dan mensukseskan 100 hari Program Kerja Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan dalam meningkatkan prestasi PTA Medan dan Pengadilan Agama Se-Sumatera Utara Yaitu meningkatkan kinerja SIPP, Publikasi Putusan, Kinerja Triwulan, Pengelolaan Website, Sikep, Pembangunan Zona Integritas, Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama dan Penyerapan Anggaran.

 

pembinaanhakimtinggi080520201

PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id

Panyabungan, Jum’at (08/05/2020), Berdasarkan Surat Direktur Jenderal Badan Peradian Agama Nomor : 1722/DJA/ HM.00/5/2020, tanggal 06 Mei 2020, Perihal Pembinaan oleh Hakim Agung dalam rangka meningkatkan kualitas dan kapasitas hakim serta aparat peradilan agama dalam permasalahan teknis yustisial, Ditjen Badilag mengadakan pembinaan dan kajian rutin dengan menghadirkan Hakim Agung dari Kamar Agama Mahkamah Agung RI.

Tepat pukul 09.00 WIB, bertempat di Ruang Lobby, Ketua Pengadilan Agama Panyabungan, beserta Hakim Pengadilan Agama Panyabungan, Sekretaris Pengadilan Agama Panyabungan dan Panitera Pengadilan Agama Panyabungan, berkempatan mengikuti kajian dan pembinaan oleh Hakim Agung YM. Dr. H. Purwosusilo, S.H., M.H. secara langsung (live streaming) melalui chanel Youtube Direktoral Jenderal Badan Peradilan Agama MARI pada www.youtube.com/c/dokinfobadilag.-e. Adapun tema yang disampaikan oleh Hakim Agung YM. Dr. H. Purwosusilo, S.H., M.H., pada kajian dan pembinaan tersebut adalah tentang Permasalahan Sita dan Eksekusi.

pembinaanhakimtinggi080520203

Hakim Agung YM. Dr. H. Purwosusilo, S.H., M.H., uraiannya dengan beberapa permasalan mendasar yang sering terjadi dalam praktek di peradilan agama, antara lain permasalahan kerancuan putusan sela dan putusan akhir, pertimbangan eksepsi yang tidak jelas, gugatan ditolak tanpa pembuktian serta pengakuan dengan klausul. Kemudian pembahasan masuk ke dalam tema pokok diskusi yang diawali dengan paparan mengenai permasalahan sita dan eksekusi di dalam praktek, seperti judul eksekusi riil namun berita acara tentang sita, perlawanan eksekusi dikabulkan sedangkan eksekusi tetap dilanjutkan dan terkait pemulihan hak atas objek yang dieksekusi.

pembinaanhakimtinggi080520204

Dalam kegiatan pembinaan secara virtual berjalan dengan baik dan lancar dari awal sampai selesai dan walaupun mengikuti pembinaan dalam masa pandemi Covid-19, seluruh peserta yang menyaksikan kajian dan pembinaan tersebut terlihat sangat antusias menyaksikan pemaparan demi pemaparan yang disampaikan oleh Hakim Agung tersebut.

 

 

telecomfrenevaluasizi040520201

PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id

Panyabungan, Jum’at (08/05/2020), Berdasarkan Surat Direktur Jenderal Badan Peradian Agama Nomor : 1660/DJA/ KP.01.1/IV/2020, tanggal 29 April 2020, perihal tentang Undangan Virtual Meeting Monitoring Dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Di Lingkungan Peradilan Agama Tahun 2020.

Bertempat di meeting room PA Panyabungan, kegiatan dilaksanakan pukul 09.00 WIB, melalui aplikasi Zoom yang diikuti oleh 55 satuan kerja termasuk PA Panyabungan, dalam rapat ini dihadiri oleh Ketua ZI Risman Hasan PA Panyabungan, Sekretaris dan Kasubbag Umum dan Keuangan.

Rapat Virtual tersebut dibuka oleh Direktur Pembinaan Administrasi Peradilan Agama pada Dirjen Badan Peradilan Agama pada Mahkamah Agung RI , Dra. Nur Djannah Syaf, S.H., M.H. Beliau menyapa dan mengabsensi kehadiran seluruh peserta virtual meeting yang terdiri dari 5 Pengadilan Tinggi Agama (Tingkat Banding ) yaitu Pengadilan Mahkamah Syar’iyah Aceh, Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, Pengadilan Tinggi Agama Medan, Pengadilan Tinggi Agama Padang dan Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru dan 50 Satuan Kerja Pengadilan Agama Tingkat I (Pertama).

telecomfrenevaluasizi040520202

Adapun sebelum melakukan monitoring evaluasi beliau menyampaikan bahwasannya kewajiban bagi satuan kerja yang sudah diusulkan atau belum diusulkan harus melaksanan Pembangunan Zona Integritas. Adapun tujuan rapat ini menurut beliau ada 2 hal yaitu terkait dengan kewajiban satker membangun Zona Integritas dan melakukan penilaian mandiri kepada masing – masing satker tersebut. Adapun kewajiban Pengadilan Tinggi Agama harus berperaran sebagai kawal depan dalam melakukan asistensi dan pembinaan pembangunan Zona Integritas terhadap lingkungan Pengadilan Agama dibawahnya khususnya terhadap satker yang telah diusulkan. Nantinya hasil Monitoring Evaluasi akan disampaikan ke Pengadilan Tinggi Agama masing – masing satker Pengadilan Agama tersebut. setelah itu barulah segera Pengadilan Tinggi Agama melakukan tindak lanjut untuk mencapai syarat minimal Zona Integritas dan Wilayah Bebas Korupsi (WBK).

sidangkeliling siabu 040520202

PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id

Panyabungan, Senin (04/05/2020), Ditengah situasi pandemi virus corona, Pengadilan Agama Panyabungan, melaksanakan sidang diluar gedung, yang pelaksaannya bertempat di Kantor Urusan Agama (KUA), Kecamatan Siabu, Kab. Mandailing Natal. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pengadilan Agama Panyabungan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan yang mengalami hambatan untuk datang langsung ke Kantor Pengadilan Agama Panyabungan kerena jarak tempuh yang jauh.

Berdasarkan SK Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Nomor :W2A19/441/HK.05/IV/2020 Tentang Pelaksanaan Sidang Diluar Gedung Pengadilan Agama Panyabungan wilayah Hukum Pengadilan Agama Panyabungan Tahun Anggaran 2020, yang harus dilaksanakan ditengah situasi pandemi corona-19.

sidangkeliling siabu 040520201

Susunan Majelis Hakim dan pelaksanaan teknis sidang diluar gedung Pengadilan Agama Panyabungan, Nurlaini M Siregar, S.H.I, sebagai Ketua Majelis, Muhammad Fadli, S.H.I sebagai Hakim Anggota, Abdul Azis Alhamid, S.H.I, sebagai Hakim Anggota, Rivi Hamdani, S.H.I sebagai Panitera Pengganti, Fatimah, S.H sebagai Panitera Pengganti, dan Masidah, S.Ag sebagai Jurusita Pengganti.

sidangkeliling siabu 040520203

Pelaksanaan sidang dimulai jam 09.00, para pencari keadilan satu persatu dipanggil masuk ruang sidang sesuai dengan nomor urut antrian. Menurut para pihak yang mengajukan perkara melalui sidang di luar gedung, bahwa pelaksanaan sidang di luar gedung ini sangat membantu, karena perjalanan dari rumah ketempat sidang luar gedung jauh lebih dekat jika dibandingkan untuk bersidang di Kantor Pengadilan Agama Panyabungan dan sidang diluar gedung tersebut berjalan dengan tertib dan lancar.

 

e-Court

 

Jam Kerja Pelayanan

Hari Jam Layanan Istirahat
Senin s/d Kamis 08.00-16.30 12.00-13.00
Jumat 08.00-17.00 12.00-13.30

 

catatan

  • Hari Sabtu, Minggu dan Libur Nasional Tutup.
  • Jam istirahat pada hari Jum'at menyesuaikan dengan waktu Sholat Jum'at.
  • Khusus dibulan Suci Ramadhan, jam kerja / pelayanan dapat berubah dan disesuaikan dengan peraturan yang berlaku.

Sosial Media

facebook logos PNG19759 instagram youtubeyo
     

 

 

Statistik

Hari ini
Minggu Ini
Bulan Ini
TOTAL
557
1995
15440
2021056

5.25%
57.78%
2.13%
0.55%
0.02%
34.27%

Alamat IP Anda: 216.73.216.118
  • Bapak_DrsHNummat_Adham_NasutionSH_MH.jpg
  • Bapak_Drs_Buriantoni_SH_MH.jpg